Surakarta, Program Orientasi Mahasiswa Baru adalah kegiatan Fakultaria yang diselenggarakan di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ( FKIP ) UMS, program ini bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa baru dari berbagai jurusan yang berada di lingkup FKIP kepada Fakultas.
Fakultaria ini diikuti kurang lebih 1800 ( seribu delapan ratus ) peserta dari semua jurusan di lingkup FKIP, dari tahun ke tahun, FKIP memang Fakultas dengan total mahasiswa dan jurusan terbanyak daripada Fakultas lainnya yang ada di Universitas Muhammadiyah Surakarta.
- Pendidikan Akutansi
- Pendidikan Kewarganegaraan
- Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia
- Pendidikan Bahasa Inggris
- Pendidikan Matematika
- Pendidikan Biologi
- Pendidikan Guru Sekolah Dasar
- Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
- Pendidikan Geografi
- Pendidikan Teknik Informatika
- Pendidikan Olah Raga
Dari Program Studi Pendidikan Teknik Informatika, total Mahasiswa Baru Progdi Pendidikan Teknik Informatika kurang lebih ada 160 Mahasiswa, yang mengikuti kegiatan Fakultaria ini kurang lebih ada 163 mahasiswa diantaranya 133 dari mahasiswa baru dan 30 dari mahasiswa angkatan sebelumnya.
Acara Fakultaria FKIP ini diakhiri dengan membuat formasi Koreografi, koreografi ini berlangsung di lapangan parkir gedung i atau fakultas hukum yang memang lokasinya sama berada di kampus 1 ums, formasi pertama, adalah menampilkan merah putih, lalu formasi ke dua ditengahnya muncul tulisan POMB, formasi ke tiga muncul tulisan FKIP UMS 2017, dan yang terakhir formasi ke empat yaitu Tulisan INDONESIA PUSAKA.
Pada saat formasi koreografi terakhir bertuliskan INDONESIA PUSAKA, seluruh Panitia, Peserta dan penonton melantunkan lagu Indonesia Pusaka ciptaan Ismail Marzuki, suasana menjadi penuh keharuan dan meriah karena semua kompak menyanyikan lagu Indonesia Pusaka.
0 Komentar